Cari Blog Ini

Selasa, 14 Mei 2013

3 Hal yang Wanita Inginkan dari Pria

Reko Blog's - BAU keringat bagi sebagian orang mungkin membuat mereka langsung hilang mood. Namun bagi sebagian wanita, ternyata aroma keringat pria begitu mereka sukai.

Wanita menginginkan pria mengerti tentang mereka akan beberapa hal. Poin tersebut tidak saja menyangkut urusan keintiman, tapi juga sikap pria sehari-hari terhadap wanita. Inilah beberapa di antaranya yang perlu Anda perhatikan, seperti dilansir Hookingupsmart :

1. Wanita tahu bahwa Anda kerap melihat wanita lain
Hal ini memang begitu mengganggu wanita ketika secara tak sengaja melihatnya. Namun hal terpenting bagi wanita, ketika Anda sedang berjalan bersama dengannya, mereka mengharapkan mata Anda tidak menyebar perhatian ke wanita-wanita lain.

2. Wanita terjebak antara kesopanan dan kemerdekaan
Ini mungkin membingungkan. Di satu sisi, mereka bangga bisa menjadi sosok yang mandiri dan tidak bergantung pada pria. Namun di sisi lain, mereka juga sangat menyukai ketika pasangannya bertindak sopan dan protektif terhadap wanita.

3. Wanita sukai aroma keringat dan parfum maskulin Anda
Wanita sesungguhnya sangat menyukai kombinasi aroma tersebut. Karenanya, jangan menutupinya dengan aroma lainnya yang lebih menyengat seperti aroma dari sabun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar